Minggu, 14 September 2014

RUMAH DOMPO/DEMPOK (SALE)



DOMPO SALUT COKELAT dan DESAIN KEMASAN

Nurasia, Alumni S1  PGSD Ilmu Pendidikan Unhalu Kendari 2013 adalah sosok pengusaha muda kreatif yang penulis ulas pada post kali ini….
Mungkin sebagian orang akan bertanya apa hubungannya Ilmu Pendidikan dengan Dompo dan Desain Kemasan..
Tapi demikianlah kenyataan, bahwa kreativitas tidak berasal dari jenis maupun latar belakang pendidikan tertentu.. Melalui sentuhan tangan dinginnya Nurasia (saya lebih senang menyebutnya adek ann)… telah menunjukkan kreativitasnya dengan mengolah makanan tradisional bernama DOMPO/DEMPOK (pisang yang dikeringkan) (di Pulau Jawa biasa disebut sale) menjadi produk dengan nilai jual yang lebih “bermartabat”
Aneka kreasi dompo telah dihasilkan oleh gadis berperawakan hitam manis ini… dan menurut penulis rasa dompo berbalur krim cokelat yang dibuatnya sangat terasa dari lidah menembus ke jantung… tidak kata lain selain “PENGEN NAMBAH LAGI”
Selain olahan dompo adek ANN juga melayani desain grafis untuk kemasan maupun produk… untuk menghubunginya silahkan kontak ke na_crunchy@yahoo.com pasti akan dilayani dengan senyumnya yang khas… bravo adek ANN..
Terus berkarya….

Post By Komunitas Berani Gagal…..

SHAKTY (Roti dan Aneka Cokelat)



SHAKTY
ROTI DAN ANEKA OLAHAN COKELAT
Pemilik usaha Aliyah Julianty
 
Aliyah Julianti lebih akrab dipanggil Lia, sepintas tidak ada yang istimewa pada gadis kelahiran poso tanggal 10 Juli tahun 19XX ini..
Bagi yang tidak kenal akan menganggap dia sebagai anak putih abu-abu karena penampilan fisik yang kecil mungil… tapi siapa sangka melalui tangan jebolan S1 Teknik Industri tahun 2012 ini lahir bermacam produk roti dan Aneka Olahan Cokelat dengan sentuhan inovasi yang menarik…
Melalui kreatifitasnya mbak lia mampu menyulap roti yang mulanya biasa saja (mirip lagu Merriam bellina).. menjadi sesuatu yang lebih trendy dan mendongkrak harga jualnya… belum lagi dengan Aneka Kue yang berbahan cokelat atau variannya…
Bagi yang ingin menimba ilmu bagaimana membuat Roti dan Aneka Olahan Cokelat  dapat menghubungi beliau melalui E-mail lhia_Abdullah@yahoo.com...
Berikut beberapa contoh kreasi yang dihasilkan oleh Aliyah Julianty dibawah bendera SHAKTY sebagai merek Usahanya:
 Posting By Komunitas Berani Gagal 

Minggu, 07 September 2014

BUKA INDRA CARI PELUANG

Buka Indra Cari Peluang..

Setiap orang punya peluang dan potensi untuk mengembangkan diri, namun tidak semua orang memiliki sedikit kejelian untuk melihat peluang di sekitarnya...
sehingga sesungguhnya peluang itu terbang terbuang dan di sambar orang lain.
melalui tulisan ini saya ingin berbagi kepada siapa saja yang ingin mengubah dirinya dari yang sekarang..
dengan motto "BERANI GAGAL"

Direktur Muda Pasukan Berani Gagal
Gambar di samping adalah Komunitas Berani Gagal Alumni Diklat Kemasan Angkatan II BDI Makassar 2014

Mereka adalah Usahawan baru yang memiliki interigtas berusaha dengan aneka inovasi yang hampir tak terduga... selamat menyimak..
semoga bermanfaat...